MEWUJUDKAN LEMBAGA PENDIDIKAN RAUDHATUL ATHFAL (RA) UNGGULAN MELALUI PENGEMBANGAN MODEL MANAJEMEN BRANDING
MEWUJUDKAN LEMBAGA PENDIDIKAN RAUDHATUL ATHFAL (RA) UNGGULAN MELALUI PENGEMBANGAN MODEL MANAJEMENBRANDING
Suyadi, Umi Baroroh, Nadlifah
Kemampuan pengelolaan manajemen modern lembaga pendidikan dengan memilihpositioning, diferensiasi, danbrandingadalah kekuatan yang mampu mempengaruhi konsumen (masyarakat) menjadi pelanggan yang loyal.
Penelitian ini bertujuan mengembangkan model untuk mengangkat citra lembaga pendidikan RA melalui kegiatan pengabdian masyarakat dengan pelatihan dan pendampingan manajemen pencitraan. Kegiatan ini diikuti oleh 36Kepala Sekolah dan Guru dari 20 lembaga pendidikan Raudhatul Athfal (RA) Kota Denpasar di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Bali.
Metode dilakukan dengancommunity developmentyaitudimana masyarakat (sivitas lembaga RA) diarahkan untuk mencapai kondisi sosial, ekonomi, dan budaya yang lebih baik melalui pelatihan manajemen branding. Sehingga pada akhirnya lembaga RA diharapkan dapat lebih mandiri dengan kualitas dan mutu yang lebih baik.
Hasil dari kegiatan ini adalahpeserta merasa mendapat pencerahan, pengetahuan, dan keterampilan bagaimana menyusun branding sekolah (RA) yang unggul dan kompetitif, bagaimana memposisisikan lembaganya di tengah masyarakat,bagaimana membuat pembeda keunggulan sekolah dibanding lembaga yang lain, sertabagaimanapemasaran sekolah yang efektif.
Referensi:
Suyadi, S. (2016). Perencanaan dan Asesmen Perkembangan Pada Anak Usia Dini.Golden Age: Jurnal Ilmiah Tumbuh Kembang Anak Usia Dini,1(1), 65-74.
Anggraini, R., & Suyadi, S. (2019). Supporting six aspects of development of children 3-6 years through educational educative tools smart book.Indonesian Journal of Early Childhood Education Studies,8(2), 75-80.